Skip to main content

Posts

Rahasia Keindahan Sempurna Wanita, Dimulai Dari Dalam

Kecantikan menjadi identitas yang melekat pada wanita. Definisi cantik dan indah adalah relatif, tidak ada ukuran dan batasan. Ini bergantung pada pandangan individu yang melihat dan merasakan. Banyak yang mengatakan bahwa kecantikan dimulai dari dalam ke luar. Padahal, jika dipikir inner beauty adalah jauh berbeda dengan kecantikan luar. Ketika kecantikan luar mulai memudar, kecantikan dalam tidak pernah pudar. Seorang wanita selalu dapat menarik orang lain kepada kecantikan luar yang dimilikinya. Tetapi, sebenarnya kecantikan dalam diri wanitalah yang menarik orang lain tetap betah dan nyaman.  Tampil cantik luar dalam menjadi idaman sebagian besar wanita.  Perpaduannya menciptakan keindahan seorang wanita kian terpancar yang membuat orang lain mengagumi.  Dalam kehidupan wanita ada banyak hal melekat yang menjadi rahasia penunjang keindahan dan kecantikannya. S aya akan menyebutkan  dua hal  yang paling dekat dengan kehidupan wanita sehari-hari yang mem...

Halofudi, Rahasia Masak Sehari-hari Yang Praktis, Murah dan Sehat

Semenjak pandemi Covid-19 mempengaruhi perubahan pola hidup menjadi lebih banyak beraktivitas di dalam rumah. Keadaan ini membuat sebagian dari kita menjadi cenderung lebih sering makan dan ngemil. Terlebih adanya penerapan social distancing dan menghindar kerumunan, kini masyarakat beralih memilih membuat masakan sendiri atau memesan makanan via online guna menghindari risiko tertular covid-19. Saat ini tren makan yang tengah populer di masa pandemi yaitu meal prep. Meal prep atau meal preparation yang dalam bahasa Indonesia berarti mempersiapkan makan. Metode ini mempersiapkan makanan matang untuk dikonsumsi beberapa hari ke depan yang telah disesuaikan jadwal dan porsinya, dan bisa langsung disiapkan dengan proses memasak yang lebih singkat. Teknik ini biasanya menjadi solusi yang diterapkan bagi mereka yang banyak kesibukan dan tidak memiliki waktu untuk memasak.  Saya pribadi sudah pernah menerapkan metode meal prep bulan Januari kemarin untuk menghemat waktu. Berhubu...

Roellie's Guesthouse, Rekomendasi Menginap Dekat Trans Studio Cibubur

Liburan tidak melulu harus pergi keluar kota apalagi disaat pandemi seperti ini. Me time dengan menginap di penginapan dalam kota bisa menjadi pilihan untuk sekedar rehat merelaksasi diri.  reddoorz syariah plus Berhubung saya masih memiliki voucher menginap dari Reddoorz hadiah menulis beberapa waktu lalu dan akan expired di bulan Januari ini. Jadi saya mau gunakan untuk me time menginap di penginapan yang tidak jauh dari tempat tinggal saya di Depok. Awalnya, saya berencana untuk mengambil penginapan di sekitaran Jakarta Selatan, tapi pertimbangan covid-19, saya beralih mencari penginapan di sekitaran Depok dengan fasilitas kamar paling tidak setara bintang  2/3. Setelah pilah pilih saya memutuskan untuk menginap di Reddoorz Syariah Plus near Trans Studio Cibubur yang dimiliki dan dioperasikan oleh Roellie’s Guesthouse. Nah seperti apa sih rasanya menginap di sini, berikut ini review-nya 😎 Rate Kamar Kalau di cek di aplikasi, harga rate kamar per malam di  Reddoor...